Sahabat.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melaporkan bahwa 190 Proyek Strategis Nasional (PSN) telah rampung sepanjang 2023.
“Pemerintah telah menyelesaikan pembangunan 190 PSN dengan total investasi sebesar Rp1.515,4 triliun,” kata Menko Airlangga dalam seminar nasional di Jakarta, Rabu.
Selain capaian 190 PSN, hingga akhir 2023 terdapat 30 proyek dan 9 program PSN yang dalam status beroperasi sebagian. Kemudian 50 proyek lain dalam tahap konstruksi, 4 proyek dalam tahap transaksi serta 37 proyek dan 4 program dalam tahap penyiapan.
Adapun dalam seminar nasional tersebut, Menko Airlangga menyampaikan bahwa pemerintah akan menambah satu PSN berupa mega proyek Tanggul Pantai dan Tanggul Laut (Giant Sea Wall).
PSN tersebut direncanakan sebagai proyek jangka panjang guna mengatasi ancaman banjir rob dan penurunan muka tanah.
Ia menambahkan kebijakan infrastruktur tersebut tidak hanya berperan sebagai bangunan pelindung, namun sekaligus juga sarana konservasi lingkungan kelautan dan perbaikan kehidupan masyarakat, penyediaan sanitasi dan air bersih lepas pantai, peningkatan konektivitas antar wilayah, serta penataan ruang dan pengembangan kawasan baru yang inklusif dan adaptif.
Pada kesempatan yang sama, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menilai mega proyek Tanggul Pantai dan Tanggul Laut kemungkinan akan terwujud 30 sampai 40 tahun ke depan.
“Tadi lihat untuk fase pertama saja itu Rp164 triliun, mungkin semuanya nanti yang saya dengar, semuanya itu akan memakan 50 sampai 60 miliar dolar AS atau mungkin lebih,” tutur Prabowo.(Ant)
0 Komentar
PWI dan Laskar Sabilillah Ajak Rakyat Bersatu, Tolak Semua Provokasi!
KPAI Dapati 1,14 Juta Anak Masih Jadi Pekerja Anak
Kasad Panen Raya Jagung dan Singkong di Lahan Ketahanan Pangan Kostrad Ciemas Sukabumi
Siap Galau Bareng Lyodra hingga Afgan di Pesona Nusantara NTV
Tokoh Adat Ungkap Kedekatan PLN dengan Masyarakat di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
PLN UIP Nusra Kembangkan Berbagai Sektor Potensial di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
Polda Metro Jaya Tangkap Kekasih Artis Tamara Tyasmara
Tanggul wulan Jebol, Jalur Pantura-kudus Terputus
Wakapolri Tegaskan Tidak Ada Instruksi Video Testimoni Rektor
AMIN Gelar Kampanye Akbar di JIS, Ini Tiga Lokasi Parkir Kendaraan
Leave a comment