Sahabat.com - Pemerintah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta mendorong kegiatan budi daya ikan lele padat tebar di kelompok masyarakat, karena usaha rakyat tersebut dapat meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat.
Bupati Bantul Abdul Halim Muslih di sela kunjungan kerja ke lokasi usaha budi daya lele padat tebar tinggi di Bantul, Selasa, mengapresiasi Pokdakan Patil Berkah Jaya yang memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi tepat guna dalam melakukan budi daya ikan lele.
"Hal ini menjadi salah satu wujud dukungan masyarakat kepada pemerintah terkait pengembangan ekonomi kerakyatan," katanya.
Bupati mengatakan metode pembudidayaan ikan lele di kelompok pembudidaya di Kelurahan Poncosari, Srandakan ini diharapkan bisa disebarluaskan kepada peternak lain yang belum berhasil membudidayakan komoditas ikan tersebut.
"Akan lebih baik lagi jika melibatkan kelompok prasejahtera agar bisa ikut membudidayakan ikan lele, sehingga dapat meningkatkan perekonomian mereka," kata Halim.
Sementara itu, Ketua Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Patil Berkah Jaya Poncosari Rita Suhartanto mengatakan di lokasi usahanya terdapat sekitar 600 kolam lele yang saat ini dikelola dengan metode padat tebar.
"Pada setiap satu meter kubik kolam digunakan untuk memelihara sekitar 1.000 ekor ikan lele," katanya.
Dia mengatakan Pokdakan Patil Berkah Jaya berdiri pada 2019, karena kepanikan warga setempat yang perekonomiannya terdampak pandemi.
Lurah Poncosari Supriyanto mengatakan pemerintah kelurahan berencana mengembangkan perikanan budi daya melalui Badan Usaha Milik Kelurahan (BUMKal).
"Kami berencana mengembangkan perikanan melalui BUMKal. Kami juga memohon dukungan dan bimbingan terkait budi daya ikan lele di Kelurahan Poncosari ini," katanya.(Ant)
0 Komentar
PWI dan Laskar Sabilillah Ajak Rakyat Bersatu, Tolak Semua Provokasi!
KPAI Dapati 1,14 Juta Anak Masih Jadi Pekerja Anak
Kasad Panen Raya Jagung dan Singkong di Lahan Ketahanan Pangan Kostrad Ciemas Sukabumi
Siap Galau Bareng Lyodra hingga Afgan di Pesona Nusantara NTV
Tokoh Adat Ungkap Kedekatan PLN dengan Masyarakat di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
PLN UIP Nusra Kembangkan Berbagai Sektor Potensial di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
Polda Metro Jaya Tangkap Kekasih Artis Tamara Tyasmara
Tanggul wulan Jebol, Jalur Pantura-kudus Terputus
Wakapolri Tegaskan Tidak Ada Instruksi Video Testimoni Rektor
AMIN Gelar Kampanye Akbar di JIS, Ini Tiga Lokasi Parkir Kendaraan
Leave a comment