Sahabat.com - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI bekerja sama dengan Misr Al-Kheir mengirimkan bantuan kemanusiaan 12 kontainer ke Palestina melalui Pintu Rafah, Mesir.
"Kerja sama erat dengan lembaga-lembaga terkemuka di Mesir, termasuk Misr Al-Kheir, telah memastikan penyaluran bantuan ini sesuai dengan standar kualitas yang diperlukan di Palestina," kata Wakil Duta Besar Indonesia untuk Mesir M Zaim A Nasution dalam keterangan diterima di Jakarta, Selasa.
Ia menjelaskan bantuan tersebut berupa paket berisi air mineral, jus kemasan, kacang, dan tepung. Bantuan tersebut telah disesuaikan dengan kebutuhan mendesak masyarakat Gaza, Palestina.
"Sebanyak 12 truk kontainer berisi bantuan kemanusiaan untuk Palestina dikirim dalam dua tahap. Pertama, enam truk kontainer dikirim pada Senin (4/12). Kedua, enam truk kontainer dikirim pada Senin (11/12)," katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Pimpinan Baznas Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat, perusahaan, dan lembaga amil zakat Indonesia yang berpartisipasi secara aktif dalam upaya kemanusiaan tersebut.
"Kami menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat. Adapun dana bantuan ini berasal dari masyarakat Indonesia yang disalurkan melalui Baznas pusat, Baznas provinsi, Baznas kabupaten/kota, mitra perusahaan, LAZ, dan UPZ," kata Saidah.
Dia mengatakan Baznas juga menjalin kerja sama dengan Bayt Zakat Wa Shadaqat Mesir dan Egytian Red Crescent Society (ERCS) melalui koordinasi dengan KBRI Mesir.
Baznas juga masih membuka pintu bagi masyarakat yang ingin turut serta dalam upaya kemanusiaan ini, termasuk melalui kanal website resmi lembaga itu.
"Langkah ini menjadi salah satu bukti nyata dari kebaikan hati masyarakat Indonesia dan kesungguhan Baznas dalam membawa bantuan kepada masyarakat Palestina yang membutuhkan. Semoga upaya ini membawa berkah dan harapan bagi mereka," katanya.(Ant)
0 Komentar
    KPAI Dapati 1,14 Juta Anak Masih Jadi Pekerja Anak
    Kasad Panen Raya Jagung dan Singkong di Lahan Ketahanan Pangan Kostrad Ciemas Sukabumi
    Siap Galau Bareng Lyodra hingga Afgan di Pesona Nusantara NTV
    Tokoh Adat Ungkap Kedekatan PLN dengan Masyarakat di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
    PLN UIP Nusra Kembangkan Berbagai Sektor Potensial di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
    Polda Metro Jaya Tangkap Kekasih Artis Tamara Tyasmara
    Tanggul wulan Jebol, Jalur Pantura-kudus Terputus
    Wakapolri Tegaskan Tidak Ada Instruksi Video Testimoni Rektor
    
Leave a comment