BPS: IPM Lampung Barat Meningkat 0,49 Poin

23 Februari 2023 02:57
Penulis: Alber Laia, news
Kepala BPS Lampung Barat Nasrullah Arsyad (ANTARA/HO)

Sahabat.com - Badan Pusat Statistik (BPS) Lampung Barat, Provinsi Lampung mencatat indeks pembangunan manusia (IPM) di daerah itu pada 2022 mengalami peningkatan 0,49 poin dibandingkan dengan pada 2021.

"Tahun 2022 IPM kita meningkat sebanyak 0,49 poin atau menjadi 68,39 dari yang sebelumnya tahun 2021 yaitu 67,90," kata Kepala BPS Lampung Barat Nasrullah Arsyad di Lampung Barat, Kamis.

Dengan peningkatan tersebut, katanya, saat ini IPM Lampung Barat tetap berada di peringkat delapan se-Provinsi Lampung.

"Tetap berada di peringkat 8 untuk di Provinsi Lampung, masih sama seperti tahun 2021," kata dia.

Ia menjelaskan  peningkatan IPM Lampung Barat berdasarkan perhitungan tiga komponen utama, yaitu bidang kesehatan, pendidikan, dan daya beli masyarakat.

"Pada bidang kesehatan ditandai dengan perhitungan usia harapan hidup (UUH), sedangkan untuk bidang pendidikan terdapat dua dimensi, yaitu harapan lama sekolah (HLS) dan rata-rata lama sekolah (RLS), serta kemampuan daya beli masyarakat hal itu ditandai dengan perhitungan dari pengeluaran riil per kapita atau per orang," katanya.

Dia mengatakan peningkatan IPM Lampung Barat tidak terlepas dari keberhasilan program-program yang telah dijalankan Pemkab Lampung Barat, tahun lalu.

"Peningkatan IPM ini tentunya buah dari keberhasilan dari program-program yang telah di jalankan oleh Pemkab Lampung Barat pada tahun 2022," ujar dia.

Peringkat pertama IPM se-Provinsi Lampung diduduki oleh Bandar Lampung dengan 78,01 poin, disusul Metro 77,89 dan Pringsewu 70,98, Lampung Tengah 70,80 poin, Lampung Timur 70,58 poin, Tulang Bawang 69,53 poin, Lampung Selatan 69,00 poin, Lampung Barat 68,39 poin, Lampung Utara 68,33 poin.

Selain itu, Way Kanan 68,04 poin, Tanggamus 67,22 poin, Tulang Bawang Barat 67,13 poin, Pesawaran 66,70 poin, Pesisir Barat 65,14 poin dan Mesuji 64,94 poin.(Ant)

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment