Sahabat.com - Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menerima Anugerah Kebudayaan Abyakta dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) berkat inovasi Batik Sinom Parijotho, yang menjadi batik khas Kabupaten Sleman di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Ketua PWI Pusat Atal S. Depari menyerahkan penghargaan itu kepada Bupati Sleman pada acara puncak peringatan Hari Pers Nasional 2023 yang berlangsung di Gedung Sebaguna Pemerintah Provinsi Sumatera Utara di Kota Medan, Kamis.
"Anugerah Kebudayaan ini merupakan hasil kerja keras yang panjang," kata Kustini dalam pesan tertulis yang diterima di Sleman.
Kustini mengatakan bahwa Batik Sinom Parijotho kini menjadi merek produk unggulan yang sudah merambah ke pasar internasional.
Anugerah Kebudayaan PMI diberikan kepada pemimpin daerah yang dinilai sukses melakukan inovasi di bidang pangan, sandang, dan papan dengan basis kebudayaan/kearifan lokal.
PWI memberikan penghargaan itu kepada 10 kepala daerah, termasuk Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo.
Seleksi penerima penghargaan mencakup penyampaian presentasi inovasi kepala daerah di hadapan para juri yang terdiri atas akademisi, seniman, pengamat kebudayaan, dan wartawan senior di Kantor PWI Pusat.(Ant)
0 Komentar
PLN Jamin Pasokan Listrik Sulbagsel Aman Masuki Ramadhan
PBNU: Selamat Menunaikan Puasa Ramadhan 1444 Hijriah
PLN UID Sumut Gandeng Komunitas Bank Sampah Kumpulkan Sampah
Pemkab Nagan Raya dorong Dewan Kesenian Kembangkan Budaya Aceh
KLHK dan Pemprov Kepri Susun Rencana Kerja Folu Net Sink 2030
Pemprov Jatim Upayakan Reaktivasi Jalur Kereta di Madura
Leave a comment