Sahabat.com - Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Garut, Jawa Barat, mendeklarasikan diri secara bersama-sama di lapangan terbuka untuk mewujudkan zona integritas birokrasi yang bebas dari perbuatan korupsi menuju pemerintahan baik.
Deklarasi tersebut dipimpin langsung oleh Sekretaris Dinas PUPR Garut Asep Oo Kosasih, dan diucap ulang oleh pegawai Dinas PUPR Garut, disaksikan langsung oleh Inspektur Daerah Kabupaten Garut, Toni Tisna Somantriz dan Kepala Dinas PUPR Luna Avriantini di lapangan kantor Dinas PUPR Garut, Selasa.
Luna mengatakan deklarasi yang dilakukan itu merupakan wujud komitmen bersama untuk membangun zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di lingkungan Dinas PUPR Garut.
Deklarasi itu, kata dia, dihadiri 178 peserta yang merupakan perwakilan dari Unit Pelaksana Teknis yang ada di 42 kecamatan, hingga pegawai di enam bidang yang ada di Dinas PUPR Garut.
"Tentunya tindak lanjutnya setelah membangun komitmen, ini kita melakukan satu rencana aksi, setelah ini saya akan membentuk satu tim secara khusus untuk merumuskan rencana aksi ke depan," kata Luna.
Ia berharap berharap deklarasi yang diucapkan bersama bisa diimplementasikan dalam setiap tugasnya masing-masing bidang, sehingga terwujud pemerintahan yang sehat dan baik sesuai harapan bersama.
"Tentunya apa yang dijadikan komitmen bersama ini, ini harus diimplementasikan dalam melaksanakan tugas fungsinya masing-masing bidang, UPT, ya, sehingga kita bisa benar-benar mewujudkan 'good government' dan 'clean government' sesuai dengan harapan-harapan pimpinan," katanya.
Inspektur Daerah Kabupaten Garut, Toni Tisna Somantri mengapresiasi langkah yang dilakukan Dinas PUPR Garut untuk membangun zona integritas menuju WBK dan WBBM, untuk itu harus dijaga komitmennya.
Ia berharap deklarasi yang telah dilakukan oleh Dinas PUPR Garut bukan hanya formalitas, melainkan murni keluar dari lubuk hati yang paling dalam di masing-masing pegawai.
"Karena komitmen itu tidak boleh sepotong-sepotong, ini harus seluruh individu, seluruh pegawai, seluruh ASN yang ada di PUPR, mempunyai tekad yang sama untuk membangun zona integritas menuju wilayah bebas korupsi, dan wilayah birokrasi bersih dan melayani," kata Toni.(Ant)
0 Komentar
PWI dan Laskar Sabilillah Ajak Rakyat Bersatu, Tolak Semua Provokasi!
KPAI Dapati 1,14 Juta Anak Masih Jadi Pekerja Anak
Kasad Panen Raya Jagung dan Singkong di Lahan Ketahanan Pangan Kostrad Ciemas Sukabumi
Siap Galau Bareng Lyodra hingga Afgan di Pesona Nusantara NTV
Tokoh Adat Ungkap Kedekatan PLN dengan Masyarakat di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
PLN UIP Nusra Kembangkan Berbagai Sektor Potensial di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
Polda Metro Jaya Tangkap Kekasih Artis Tamara Tyasmara
Tanggul wulan Jebol, Jalur Pantura-kudus Terputus
Wakapolri Tegaskan Tidak Ada Instruksi Video Testimoni Rektor
AMIN Gelar Kampanye Akbar di JIS, Ini Tiga Lokasi Parkir Kendaraan
Leave a comment