DKI Ajak Warga Ikuti Tantangan "Baca Jakarta" Berhadiah Suvenir

04 Februari 2023 10:53
Penulis: Habieb Febriansyah, news
Petugas Seksi Perpustakaan dan Kearsipan Kepulauan Seribu melakukan sosialisasi tantangan "Baca Jakarta Triwulan Pertama Tahun 2023" di RPTRA Pulau Panggang pada Sabtu (4/2/2023). ANTARA/HO-Kominfotik Kepulauan Seribu

Sahabat.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengajak warga Kepulauan Seribu dan lima kota lainnya mengikuti tantangan "Baca Jakarta Triwulan Pertama Tahun 2023" pada 5 hingga 18 Februari 2023 berhadiah suvenir menarik.

“Nantinya akan ada hadiah utama berupa suvenir bagi peserta yang aktif dan tercepat dalam menyelesaikan tantangan. Pemenang diumumkan lewat Instagram @bacajakarta,” kata Kepala Seksi Perpustakaan dan Kearsipan Unit Kerja Teknis 1 Kabupaten Kepulauan Seribu Windarwati di Jakarta, Sabtu.

Unit Kerja Teknis (UKT) 1 Kabupaten Kepulauan Seribu melalui petugas Seksi Perpustakaan dan Kearsipan, melakukan sosialisasi terkait peserta kegiatan Baca Jakarta Triwulan Pertama Tahun 2023 di sejumlah perpustakaan Ruang Publik Terbuka Ramah Anak (RPTRA) pada Sabtu.

"Seksi perpustakaan dan kearsipan memiliki 15 perpustakaan yang tersebar di antaranya di Pulau Pramuka, Pulau Panggang, Pulau Harapan, Pulau Kelapa, Pulau Kelapa Dua, Pulau Tidung, Pulau Lancang, Pulau Untung Jawa. Petugas di masing-masing kelurahan minimal mencari 100 peserta," kata Windarwati.

Tujuannya agar peserta memahami persyaratan peserta tantangan membaca, dimana kategori peserta anak usia 0-18 tahun dan peserta dewasa yang berusia lebih dari 18 tahun.

“Pendampingan peserta pun hanya berlaku untuk peserta di bawah usia 18 tahun yang memang membutuhkan pendampingan dalam mengikuti tantangan membaca,” ujar Windarwati.

Pelaksanaan tantangan Baca Jakarta dilakukan selama 14 hari penuh. Untuk triwulan pertama ini, Baca Jakarta dimulai dari 5 hingga 18 Februari.

“Kegiatan Baca Jakarta 2023 masih akan dilaksanakan setiap triwulan atau empat kali dalam setahun," kata Windarwati.

Adapun tantangan itu bertujuan untuk menciptakan ekosistem membaca berkelanjutan terbangun melalui sebuah kebiasaan pada kalangan masyarakat.

Para peserta bisa mendaftarkan diri lewat perangkat telepon genggam pintar maupun komputer jinjing masing-masing dan membuka laman perpustakaan.jakarta.go.id, di bagian atas laman tersebut ada portal Baca Jakarta yang bisa disentuh atau klik untuk mengikuti tantangan ini.

Setelah itu, calon peserta bisa mengisi booklet digital yang akan menjadi panduan aktivitas tantangan membaca.

 Kegiatan ini terintegrasi melalui aplikasi Jaklitera, sehingga memudahkan pencatatan saat membaca koleksi buku yang tersedia di rumah, penyedia jasa perpustakaan di daerahnya, atau memanfaatkan perpustakaan digital.(Ant)

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment