Sahabat.com - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI membidik lahan di Rorotan, Jakarta Utara, sebagai lokasi untuk pembangunan fasilitas pengolahan sampah menjadi bahan bakar hijau (Refuse Derived Fuel/RDF) kedua.
“Aset pemda ada di sana (Rorotan),” kata Kepala DLH DKI Asep Kuswanto di Balai Kota Jakarta, Senin.
Menurut dia, lahan dalam kota seluas sekitar lima hektare itu potensial dibangun fasilitas produksi RDF yang saat ini juga dibangun di Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Bantargebang di Bekasi, Jawa Barat.
Fasilitas serupa di TPST Bantargebang itu saat ini siap uji coba dan ditargetkan beroperasi akhir Februari atau awal Maret 2023.
Asep memastikan rencana di Rorotan, Jakarta Utara itu bukan sebagai Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah Jakarta, namun tempat mengolah sampah menjadi RDF.
Rencananya, tahun ini pihaknya memulai kajian atau studi kelayakan pembangunan fasilitas pengolahan sampah menjadi RDF.
“Mudah-mudahan tahun depan mulai bisa memilih mitra dan membangun kontruksinya,” katanya.
Ia menargetkan fasilitas tersebut dapat mengolah 2.000 ton sampah per hari menjadi RDF.
Asep mengharapkan dengan adanya rencana tersebut ditargetkan pengiriman sampah dari Jakarta ke TPST Bantargebang semakin berkurang.
Per hari, lanjut dia, rata-rata jumlah sampah dari DKI Jakarta yang dikirim ke Bantargebang mencapai 7.500 ton per hari.
Akibatnya, area TPST Bantargebang makin menyempit dengan gunungan sampah yang makin tinggi.
Sementara itu, fasilitas pengolahan RDF di Bantargebang kini siap menjalani uji coba sistem terintegrasi yang mampu mengolah 2.000 ton sampah lama dan baru per hari menjadi RDF.
RDF di TPST Bantargebang tak hanya mengurangi tumpukan sampah namun menyulap limbah itu menjadi nilai ekonomi.
Hingga saat ini, sudah ada dua perusahaan swasta yang akan membeli hasil RDF itu untuk digunakan sebagai bahan bakar setara batu bara untuk industri semen.(Ant)
0 Komentar
KPAI Dapati 1,14 Juta Anak Masih Jadi Pekerja Anak
Kasad Panen Raya Jagung dan Singkong di Lahan Ketahanan Pangan Kostrad Ciemas Sukabumi
Siap Galau Bareng Lyodra hingga Afgan di Pesona Nusantara NTV
Tokoh Adat Ungkap Kedekatan PLN dengan Masyarakat di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
PLN UIP Nusra Kembangkan Berbagai Sektor Potensial di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
Polda Metro Jaya Tangkap Kekasih Artis Tamara Tyasmara
Tanggul wulan Jebol, Jalur Pantura-kudus Terputus
Wakapolri Tegaskan Tidak Ada Instruksi Video Testimoni Rektor
AMIN Gelar Kampanye Akbar di JIS, Ini Tiga Lokasi Parkir Kendaraan
Rekayasa Lawan Arus Mulai Diberlakukan di Tol Jakarta-Cikampek
Leave a comment