Sahabat.com - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani mendukung warga naik bus Jakarta Residence (JR) Connexion untuk menekan polusi di kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).
“Padahal sudah dari tahun 2017, layanan dan fasilitas di busnya juga lengkap buat dinikmati masyarakat," kata Zita kepada wartawan di Jakarta, Rabu.
Zita menuturkan sejumlah fasilitas yang disediakan bus itu yakni pendingin udara (AC), WiFi, hingga colokan pengisi daya ponsel bagi penumpang JR Connexion untuk menikmati perjalanan.
Maka dari itu, dia berharap masyarakat dapat mengetahui transportasi yang akan diperluas rute layanannya oleh pemerintah melalui sosialisasi.
Selain itu, dampak positif lainnya yakni menerapkan gaya hidup ramah lingkungan.
“Kalau pakai kendaraan umum jadinya rendah emisi, masih tetap nyaman juga dengan kelengkapan fasilitasnya,” tuturnya.
Hingga kini, JR Connexion telah melayani 23 pemukiman di kawasan Bodetabek.
Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Kementerian Perhubungan telah membuat rencana untuk menyediakan Bus JR Connexion di 117 titik kawasan permukiman di Jabodetabek.
Sampai akhir 2024, ditargetkan ada 40 titik yang terlayani yakni di Morizen, Discovery Bintaro Jaya, Kota Harapan Indah dan Alam Sutera.
JR Connexion juga akan melayani destinasi yang dianggap menjadi tujuan terbesar di Jakarta, yakni Gambir, Menteng, Tanah Abang, Senen dan Sawah Besar.
Penambahan rute akan dilakukan secara bertahap mulai 2024 hingga 2026.
Sebelumnya, Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) menggandeng Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan BUMD PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) untuk mengembangkan program Jabodetabek Residence Connexion (JRC) di 117 perumahan Bodetabek.
"Transjakarta telah menyatakan ketertarikannya untuk ikut ambil bagian sebagai operator pada sejumlah usulan rute pengembangan JR Connexion yang telah dipetakan BPTJ," kata Pelaksana Tugas Kepala BPTJ Suharto di Jakarta, Selasa.(Ant)
0 Komentar
KPAI Dapati 1,14 Juta Anak Masih Jadi Pekerja Anak
Kasad Panen Raya Jagung dan Singkong di Lahan Ketahanan Pangan Kostrad Ciemas Sukabumi
Siap Galau Bareng Lyodra hingga Afgan di Pesona Nusantara NTV
Tokoh Adat Ungkap Kedekatan PLN dengan Masyarakat di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
PLN UIP Nusra Kembangkan Berbagai Sektor Potensial di Sekitar Kawasan Pengembangan PLTP Ulumbu
Polda Metro Jaya Tangkap Kekasih Artis Tamara Tyasmara
Tanggul wulan Jebol, Jalur Pantura-kudus Terputus
Wakapolri Tegaskan Tidak Ada Instruksi Video Testimoni Rektor
AMIN Gelar Kampanye Akbar di JIS, Ini Tiga Lokasi Parkir Kendaraan
Leave a comment