Pemprov NTT Siapkan 50 Pompa Air Bantu Petani di Kabupaten Kupang

23 Februari 2023 06:14
Penulis: Alber Laia, news
Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Nusa Tenggara Timur Lecky Frederich Koli (ANTARA/Benny Jahang)

Sahabat.com - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan menyiapkan 50 unit pompa air untuk membantu para petani di Oesao dan Nunkurus, Kabupaten Kupang, yang kesulitan mendapatkan suplai air untuk ratusan hektare sawah setelah bendung Oesao rusak akibat terjangan banjir.

"Pemerintah NTT segera memberikan bantuan fasilitas mesin pompa air bagi para petani di Nunkurus dan Oesao," kata Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Nusa Tenggara Timur Lecky Frederich Koli ketika dihubungi di Kupang, Kamis.

Lecky Frederich Koli mengatakan pemerintah pasti membantu para petani di Kabupaten Kupang untuk menyelamatkan produksi pertanian di Oesao maupun Nunkurus, Kecamatan Kupang Timur.

Menurut dia pada saat terjadi banjir yang mengakibatkan bendung Oesao jebol, para petani sedang bersiap untuk menanam padi di ratusan hektare sawah di Oesao maupun Nunkurus, sehingga tidak bisa melakukan penanaman akibat ketiadaan air.

Untuk mengantisipasi gagal tanam maka pemerintah NTT menyiapkan 50 unit mesin pompa air sehingga bisa memanfaatkan air tanah mengairi persawahan.

Dia menambahkan Pemerintah NTT juga menyiapkan benih padi untuk  membantu para petani. Benih padi yang disiapkan Pemerintah NTT itu bersumber dari dana investasi daerah untuk membantu para petani yang kehabisan benih di dua lokasi tersebut sebanyak 40 ton benih padi.

"Para petugas kami masih melakukan identifikasi di lapangan berapa banyak petani yang harus dibantu, termasuk mengidentifikasi lokasi pembangunan sumur bor sehingga bisa menyelamatkan produksi mereka,. Mudah-mudahan dengan hujan saat ini bisa membantu kebutuhan air untuk usaha pertanian warga di Kabupaten Kupang," kata Lecky Frederich Koli .(Ant)

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment