Kabupaten Garut Diguncang Gempa 5,6 Magnitudo, BMKG: Tak Berpotensi Tsunami

19 Oktober 2023 15:35
Penulis: Ramses Manurung, news
Ilustrasi alat pengukur kekuatan gempa bumi/ist

Sahabat.com-Wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat diguncang gempa hebat berkekuatan 5,6 magnitudo. BMKG melaporkan gempa terjadi pada Kamis (19/10/2023) pukul 21.08 WIB. 

BMKG menyatakan gempa tidak berpotensi tsunami.

Lokasi gempa berada di titik koordinat 8.09 Lintang Selatan (LS), 107.34 Bujur Timur (BT). Lokasi itu berjarak sekira 114 km arah barat daya Garut.

Baca juga: Ilmuwan Kaget dengan Sumber Gempa Terbesar di Mars, Berkekuatan 4,7 Skala Richter

Pusat gempa magnitudo 5,6 itu berada di kedalaman 18 km. 

"#Gempa Mag:5.6, 19-Okt-23 21:08:24 WIB, Lok:8.09 LS,107.34 BT (114 km BaratDaya KAB-GARUT-JABAR), Kedlmn:18 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG," tulis akun X @infoBMKG.

Sejauh ini belum ada laporan terkait korban jiwa, korban luka maupun kerusakan akibat gempa yang melanda wilayah Kabupaten Garut.

 


 

 

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment