Presiden Jokowi: Masyarakat Bisa Dapat Layanan Kesehatan Unggul di IKN

01 November 2023 08:12
Penulis: Habieb Febriansyah, news
Tangkapan layar Presiden Joko Widodo (kedua kiri) didampingi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (pertama kiri), Direktur Utama RS Hermina dr. Hasmoro (ketiga kiri) dan Kepala Otorita IKN Bambang Susantono (kanan) meresmikan peletakan batu pertama proyek RS Hermina Nusantara di kawasan IKN, Kalimantan Timur, pada Rabu (1/11/2023). (ANTARA/Yashinta Difa)

Sahabat.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa masyarakat nantinya bisa mendapatkan layanan kesehatan yang unggul dengan pembangunan Rumah Sakit Hermina di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Dia menyebut bahwa rumah sakit yang dibangun dengan nilai investasi mencapai Rp650 miliar itu akan memberikan pelayanan gawat darurat, trauma center dan orthopedi, serta layanan kesehatan ibu dan anak.

“Tadi juga disampaikan oleh Direktur Utama RS Hermina, Hasmoro bahwa ini tidak hanya melayani pasien VVIP, tetapi juga pasien BPJS dan non-BPJS. Ini sangat bagus,” kata Presiden Jokowi dalam acara peletakan batu pertama proyek RS Hermina Nusantara di kawasan IKN, Kalimantan Timur, yang dipantau secara daring dari Jakarta, Rabu.

Dimulainya pembangunan rumah sakit tersebut, ujar Jokowi, akan semakin menguatkan kepercayaan masyarakat dan investor agar tidak ragu-ragu untuk tinggal di IKN.

Jokowi menyebut bahwa fasilitas kesehatan selalu menjadi sumber pertanyaan dan kekhawatiran masyarakat yang ingin pindah ke IKN. “Jawabannya sekarang sudah jelas, sudah ada dan segera dimulai konstruksi pembangunan Rumah Sakit Hermina Nusantara tersebut,” tutur dia.

Presiden menjelaskan bahwa rumah sakit itu akan dibangun berdasarkan standar internasional dan berkonsep smart and green building dengan memanfaatkan energi terbarukan serta dukungan digitalisasi smart hospital.

“Kita akan terus membangun berbagai fasilitas pendukung, sehingga semakin banyak orang yang tertarik untuk tinggal di IKN dan menjadikan IKN sebagai ibu kota yang hidup, ramai, modern, maju, dan ramah lingkungan,” ujar Jokowi.(Ant)

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment