Sahabat.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal bertemu dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden, pada Senin (13/11/2023) waktu setempat.
Sebelumnya, Jokowi menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Luar Biasa Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) di Arab Saudi. Jokowi mengaku akan menyampaikan suara 57 negara terkait Palestina saat bertemu Joe Biden.
"Alhamdulillah, KTT OKI menghasilkan resolusi yang berisi pesan yang sangat kuat untuk dunia. Dan, pesan inilah yang akan saya sampaikan kepada Presiden Biden esok hari (hari ini)," ujar Jokowi, dilansir dari laman setkab.go.id, Senin (13/11/2023).
Kepala Negara mengungkapkan, hasil dari KTT OKI tersebut merupakan suara dari 1/3 negara di dunia atau sebanyak 57 negara.
"Di mana ini adalah suara dari 57 negara atau sekitar sepertiga suara negara di dunia," lanjut Wali Kota Surakarta, Jawa Tengah (Jateng) ke-16 (2005-2012) itu.
Selain itu, Jokowi juga akan menyampaikan pesan dari Presiden Palestina Mahmoud Abbas ke Joe Biden terkait situasi di Palestina.
"Saya juga akan menyampaikan pesan dari Presiden Palestina Mahmoud Abbas yang meminta saya secara khusus untuk menyampaikannya kepada Presiden Biden," tukas Gubernur DKI Jakarta ke-14 (2012-2014) itu.
0 Komentar
Alumni USU Jabodetabek Peduli Gelar Perayaan HUT ke-79 RI, Ini Pesan Ketua Pembina Nurdin Tampubolon
Bio Farma Terima Award dari Markplus dalam Sektor Farmasi
Menteri LHK Siti Nurbaya Jadi Inspektur Upacara 17 Agustus di Taman Nasional Gunung Rinjani
Ibu Kota Nusantara Sebagai Kota Unik
Moeldoko Ingatkan Percepatan Implementasi Program MLFF
Aturan Pelaksana UU Kesehatan Telah Diterbitkan Pemerintah
Cuaca Sebagian Besar Indonesia Berawan Tebal Rabu
Leave a comment