Viral Siswa Bentak Pegawai Sekolah Tangsel, Berakhir Minta Maaf

08 Februari 2023 08:37
Penulis: Mochammad Rizki, news
Siswa bentak pegawai sekolah di Tangsel. (Net)

Sahabat.com - Video yang memperlihatkan seorang siswa saling membentak dengan seorang pegawai sekolah viral di media sosial (medsos). Pihak sekolah pun memberi penjelasan.

Dalam video yang beredar, terlihat ada seorang pegawai sekolah yang memanggil seorang siswa. Keduanya berbicara dengan nada tinggi.

Lalu, pegawai sekolah tersebut menutup pintu. Siswa yang emosi lalu berkata kasar kepada pegawai sekolah tersebut dan sempat juga menggebrak pintu kelas yang sudah ditutup.

Peristiwa ini terjadi pada Selasa (7/2/2023) sekitar pukul 15 11 WIB di SMK Pustek Serpong yang berlokasi di Tangerang Selatan (Tangsel), Banten. Kasus tersebut sudah diselesaikan secara kekeluargaan.

"Pada hari Rabu, 08 Februari 2023 orang tua siswa yang bersangkutan telah memenuhi panggilan sekolah untuk datang dan menyelesaikan permasalahan ini secara kekeluargaan," demikian penjelasan SMK Pustek lewat unggahan di akun Instagramnya, @smk.pustek, Rabu (8/2/2023).

Dijelaskan, bahwa siswa dan orang tua siswa telah menyampaikan permintaan maaf secara langsung kepada satgas keamanan. Satgas Keamanan SMK Pustek juga menyampaikan permintaan maaf.

Peristiwa ini terjadi saat jam istirahat sekolah pada pukul 15.11 WIB kemarin. Satgas Keamanan yang sedang mengontrol ruangan lalu melihat ada siswa memainkan saklar lampu secara berkali-kali di Ruang Kelas XI TKJ 1.

Satgas Keamanan Sekolah lalu menegur siswa tersebut tetapi tidak dihiraukan. Satgas keamanan kembali menegur tetapi saklar di kelas tersebut tetap dimainkan.

"Karena ulahnya tidak sewajarnya, satgas keamanan mengajak berdialog ke ruang BP/BK tetapi siswa menolak, akhirnya satgas keamanan tersebut mengajak berdialog dengan orang tua siswa tetapi siswa tersebut tidak mau. Kemudian siswa menanggapi secara temperamental dan sulit mengendalikan emosi," tandasnya. 

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment