Debat Terakhir Capres Pemilu 2024, Airlangga Hartarto: Prabowo Sudah Siapkan Jurus Pamungkas

04 Februari 2024 15:07
Penulis: Adiantoro, news
Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto sudah siap menghadapi debat terakhir Pilpres 2024 pada Minggu (4/2/2024) malam. (Istimewa)

Sahabat.com - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto sudah siap menghadapi debat terakhir Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 pada Minggu (4/2/2024) malam.

Hal itu diungkapkan Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto usai mengikuti kampanye rapat umum Partai Golkar di Stadion Mini Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat (Jabar), Minggu (4/2/2024).  

Pria kelahiran Surabaya, Jawa Timur (Jatim), 61 tahun tahun silan itu, menyatakan Prabowo sudah sangat siap menghadapi debat capres nanti. Partai Golkar, ujar dia, juga siap mendukung paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada debat capres terakhir tersebut.

"Paslon nomor 2 sudah siap, Pak Prabowo sudah siap untuk debat nanti malam," kata Airlangga.

Dalam debat capres tersebut, dia juga memastikan Prabowo sudah menyiapkan jurus pamungkas. Namun, saat disinggung terkait jurus pamungkas yang akan digunakan Prabowo saat berdebat dengan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan, Airlangga mengaku Menteri Pertahanan (Menhan) itu sudah menyiapkan gagasan sesuai dengan tema debat, yakni infrastruktur, perekonomian, hingga kesejahteraan sosial.

"Ya semua jurus pamungkas semua, jadi sudah banyak jurus," cetus Airlangga.

Diketahui, debat kelima yang diikuti tiga capres bakal berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta-Pusat (Jakpus) pada Minggu (4/2/2024) malam. Debat ini sekaligus menjadi rangkaian penutup acara debat yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU). 

Lima sesi debat yang diikuti secara bergantian oleh capres dan cawapres merupakan forum resmi yang digelar oleh KPU untuk tiga pasangan calon berkampanye dan adu gagasan. KPU menetapkan masa kampanye berlangsung pada 28 November 2023 sampai dengan 10 Februari 2024.

Debat terakhir ini mengangkat tema-tema antara lain kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi.

Sebelumnya, KPU telah menetapkan tiga pasangan capres-cawapres sebagai peserta Pemilu 2024, yakni pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Kemudian, pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment