Sahabat.com-Hanya karena permintaannya untuk diajak ke Singapura ditolak, seorang istri di India tega menikam suami berkali-kali. Akibatnya korban mengalami luka parah dan harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.
Perempuan berusia 52 tahun yang disembunyikan identitasnya itu langsung ditangkap polisi. Peristiwa tersebut terjadi di kediaman pasangan itu di Bengaluru, Karnataka, Sabtu (6/1/2024).
Pasangan ini menikah pada 2002, namun mereka tidak tinggal bersama. Sang suami, sudah 25 tahun tinggal dan bekerja di Singapura. Dia hanya mengunjungi istri dan putranya sekali dalam setahun.
Pada September 2023 istri dan putranya pergi ke Singapura untuk tinggal bersamanya. Ada rencana putranya akan melanjutkan kuliah di Singapura.
Baca juga: Kejati Babel Fasilitasi Pernikahan 20 Pasangan Suami Istri
Kemudian pada Jumat (5/1/2024), keluarga itu kembali ke India. Pria tersebut berencana berangkat lagi Singapura pada 19 Januari mendatang hanya dengan putranya.
Mengetahui dirinya tak diajak, sang istri naik pitam hingga percekcokan terjadi pada keesokan harinya. Pertengkaran pun berlangsung lama hingga sore hari. Saat sang suami tidur, istri menikamnya menggunakan pisau. Tikaman diarahkan di kepala dan tangan korban. Selain itu pelaku menusuk bagian punggung korban, mengutip inewsid.
Belum cukup, pelaku menyiram wajah korban menggunakan air cabai. Putra korban kemudian melaporkan kejadian itu ke polisi. Beruntung bagi korban, nyawanya terselamatkan meski harus menerima 14 jahitan.
0 Komentar
Komitmen Cikarang Listrindo Terhadap Keberlanjutan Aspek Lingkungan
Krisis Kemanusiaan Menghantam 3 Juta Anak di Republik Afrika Tengah
300 Ribu Anak Mengungsi, Dampak Kekerasan Geng Haiti
Malaysia Dukung Indonesia Ajukan Jalur Rempah Jadi Warisan Dunia UNESCO
Ditjen Imigrasi Tetapkan Wilayah Koordinasi bagi Petugas Imigrasi di Perwakilan RI
Meninggal Dunia, Pria Tergemuk di Inggris Dievakuasi 6 Unit Damkar
Diserang Ransomware, 18 Rumah Sakit di Rumania Lumpuh
Leave a comment