Sahabat.com - Perdana Menteri Papua Nugini James Marape tiba di Indonesia untuk mengikuti KTT ke-43 ASEAN di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Kamis.
Berdasarkan informasi yang diterima dari Biro Pers Sekretariat Presiden Kamis dini hari, PM Marape tiba di di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Provinsi Banten, Rabu (6/9) malam sekitar pukul 23.38 WIB.
Kedatangan PM Marape di bandara disambut Pj. Gubernur Banten Al Muktabar.
KTT ke-43 ASEAN diselenggarakan 5-7 September 2023 di Jakarta.
Sebelumnya, Presiden sudah membuka dan memimpin rangkaian KTT ASEAN dengan negara-negara ASEAN dan negara mitra wicara.
Presiden mendorong kerja sama antara negara-negara di ASEAN dan dengan negara mitra, serta terus menekankan pentingnya mengutamakan perdamaian dan menghormati hukum internasional guna menjaga stabilitas di kawasan.(Ant)
0 Komentar
Surya Paloh Ketemu Jokowi, Anies: Tontonan Aja Itu
Ratusan Pekerja Offshore Upstream Pertamina Regional Jawa Nyoblos di TPS di Tengah Laut
8 Parpol Lolos DPR Versi Quick Count, PDI Perjuangan Hattrick
668 TPS di Jawa Hingga Papua Harus Melakukan Pemungutan Suara Susulan akibat Bencana dan Kerusuhan
Megawati akan Nyoblos di TPS Kebagusan Jaksel
TPN Ungkap Keresahan Publik terhadap Quick Count, Fair atau Tidak?
Surat dan Kotak Suara Pemilu 2024 Tanpa Formulir C1 Dibakar Massa di Paniai-Papua Tengah
Mahfud Md akan Lakukan 'Ritual Khusus' Sebelum Nyoblos di TPS 106 Sambilegi Yogyakarta
Presiden RI dari Masa ke Masa, Siapa Terpilih di Pilpres 2024?
Masa Tenang: Mahfud MD Ibadah Umrah, Ganjar Sowan ke Berbagai Pihak
Leave a comment