Sahabat.com-Presiden Kelima RI sekaligus Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Prof.Dr.(HC) Megawati Soekarnoputri bersama keluarga bakal melakukan pemcoblosan dalam Pemilu 2024 di TPS di rumahnya di kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan.
Demikian disampaikan Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto usai menghadiri gala premiere film Cinta Tapi Cinta yang digelar di Plaza Senayan, Jakarta, Selasa (13/2).
"Beliau besok akan menunaikan tanggung jawabnya sebagai warga negara untuk memilih itu di TPS Kebagusan," kata Hasto.
Setelah menggunakan hak pilihnya, kata dia, Megawati akan melakukan pemantauan atau monitoring seluruh proses hitung cepat atau quick qount di Kebagusan.
Baca juga: Mahfud Md akan Lakukan 'Ritual Khusus' Sebelum Nyoblos di TPS 106 Sambilegi Yogyakarta
Hasto mengatakan, hal ini merupakan tradisi yang biasa dilakukan oleh Megawati.
Rencananya, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 3, juga akan ikut serta dalam kegiatan pemantauan tersebut.
"Direncanakan nanti pak Ganjar, pak Mahfud setelah mencoblos di daerahnya masing-masing, kemudian nanti juga akan bergabung melakukan monitoring di Kebagusan," ujarnya.
"Dan kemudian baru dipusatkan di Teuku Umar di tempat posko pemenangan Ganjar-Mahfud," pungkasnya.
0 Komentar
Surya Paloh Ketemu Jokowi, Anies: Tontonan Aja Itu
Ratusan Pekerja Offshore Upstream Pertamina Regional Jawa Nyoblos di TPS di Tengah Laut
8 Parpol Lolos DPR Versi Quick Count, PDI Perjuangan Hattrick
668 TPS di Jawa Hingga Papua Harus Melakukan Pemungutan Suara Susulan akibat Bencana dan Kerusuhan
Megawati akan Nyoblos di TPS Kebagusan Jaksel
TPN Ungkap Keresahan Publik terhadap Quick Count, Fair atau Tidak?
Surat dan Kotak Suara Pemilu 2024 Tanpa Formulir C1 Dibakar Massa di Paniai-Papua Tengah
Mahfud Md akan Lakukan 'Ritual Khusus' Sebelum Nyoblos di TPS 106 Sambilegi Yogyakarta
Presiden RI dari Masa ke Masa, Siapa Terpilih di Pilpres 2024?
Masa Tenang: Mahfud MD Ibadah Umrah, Ganjar Sowan ke Berbagai Pihak
Leave a comment