Anies Akui Tidak ada Persiapan Khusus untuk Debat Perdana

12 Desember 2023 20:02
Penulis: Alber Laia, news
Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan saat tiba di Rumah Perubahan, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa (12/12/2023). (ANTARA/Hendri Sukma Indrawan)

Sahabat.com - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan mengaku tidak melakukan persiapan khusus dan hanya istirahat yang cukup untuk menghadapi debat perdana capres di Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Selasa malam.
 
Anies Baswedan yang didampingi istrinya Ferry Farhati sempat datang ke Rumah Perubahan di Jalan Diponegoro 10, Jakarta Pusat untuk menyapa para pendukung dan simpatisan yang melakukan acara nonton bareng sebelum bertolak ke KPU RI pada pukul 18.48 WIB.
 
Anies mengenakan baju kemeja lengan panjang warna putih dengan celana panjang warna hitam. Anies juga memakai peci berwarna hitam.
 
"Cukup Istirahat saja. Hari ini hari santai rileks, baca-baca, dan ngobrol-ngobrol, itulah kesiapannya," kata Anies.
 
Anies menyampaikan dirinya tidak fokus pada isu atau tema debat tertentu. Meski begitu, Anies berujar persiapan terkait tema debat yang ada sudah dipelajari selama bertahun-tahun lewat banyak membaca buku.

 
"Baca bukunya sudah bertahun-tahun lalu. Jadi sama seperti dulu saya seperti kuliah kalau besok mau ujian malamnya enggak belajar lagi, malamnya sudah istirahat. Lebih banyak diskusi kenapa karena inikan bukan suatu teater," jelas dia.
 
Sementara itu, cawapres Muhaimin Iskandar atau Cak Imin tiba terlebih dahulu di Rumah Perubahan dengan mengenakan baju kaus warna hijau bertuliskan AMIN FC dengan setelan jas berwarna hitam dan peci hitam.
 
Cak Imin menuturkan siap mendukung penuh Anies dalam porsi debat capres di KPU hari ini. "Ya kita 'support', kita doa dari belakang," kata Cak Imin.
 
KPU RI menyelenggarakan debat pertama capres-cawapres Pilpres 2024 di Jakarta, Selasa, dengan tema pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.
 
Debat diikuti tiga pasangan capres-cawapres, yakni nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud Md.
 
Rangkaian debat akan dilanjutkan pada 22 Desember 2023, tanggal 7 Januari 2024, tanggal 21 Januari 2024, dan tanggal 4 Februari 2024.(Ant)

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment