Sahabat.com - Seorang pria menjadi korban amuk massa di Dusun I Selampe, Desa Namo Mbelin, Kecamatan Kuala Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Korban Ngertiken (48) tewas dibakar warga yang marah karena ulahnya mengancam dan menyerang sejumlah warga menggunakan parang.
Menurut keterangan Kasat Reskrim Polres Langkat Iptu Luis Beltran kejadian bermula saat Ngertiken dalam kondisi mabuk keluar dari rumahnya pada Senin (27/3).
Ngertiken yang membawa parang panjang kemudian mendekati dan mengancam seorang perempuan bernama Desi. Melihat Ngertiken, Desi pun kabur menyelamatkan diri. Selanjutnya, Ngertiken mengancam perempuan lainnya bernama Marlina dan dua pria lainnya. Ngertiken mengacungkan parang panjangnya.
"Jadi yang bersangkutan ini mabuk-mabuk keluar rumah. Dia mengancam dan sempat melukai perempuan di sana. Yang bersangkutan ini juga baru keluar dari penjara dalam kasus pembunuhan," kata Iptu Luis, Selasa (28/3).
Melihat ulah Ngertiken warga marah dan menyerangnya. Warga yang sudah sangat emosional kemudian membakar Ngertiken. Pria tersebut tewas di tempat.
Iptu Luis menyebutkan dari penjelasan warga, sikap Ngertiken selama ini meresahkan. Sebab Ngertiken kerap mabuk-mabukan hingga mengancam akan membunuh warga.
"Warga sudah merasa resah akibat perbuatan Ngertiken ini. Karena dia selalu dalam keadaan mabuk dan melakukan pengancaman terhadap warga sekitar," urainya, mengutip CNNIndonesiacom.
Hingga saat ini penyidik masih melakukan penyelidikan. Belum ada yang diamankan.
0 Komentar
Kenapa Kekasih Tamara Tega Bunuh Dante? Ini Kata Polisi
Polda Metro Jaya Tangkap Kekasih Artis Tamara Tyasmara
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali akan Diperiksa KPK Setelah Pemilu
Tabrak Prof! Mahfud MD: Saya Setuju Koruptor Dihukum Mati
KPK Periksa Putra SYL Soal Jual Beli Jabatan di Kementan
Polisi Tuntaskan Pemeriksaan Kejiwaan Siskaeee
Terlibat Kasus Narkoba, Polres Bengkulu Tengah Pecat Anggota
Leave a comment