Satpolair Bangka Barat Salurkan Bantuan Pelampung Kelompok Nelayan

23 Maret 2023 07:48
Penulis: Alber Laia, news
Satpolair Polres Bangka Barat menyalurkan bantuan jaket pelampung untuk kelompok nelayan Cinta Damai di Kecamatan Mentok. (ANTARA/ Donatus Dasapurna

Sahabat.com  - Satuan Polisi Perairan Polres Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyalurkan bantuan jaket pelampung kepada kelompok nelayan.

"Kemarin kami menyalurkan bantuan ini kepada nelayan yang ada di pesisir Desa Kayuarang, Kecamatan Kelapa dan kali ini kepada kelompok nelayan Cinta Damai di Kecamatan Mentok," kata Kepala Satpolair Polres Bangka Barat Iptu Sugiyanto di Mentok, Kamis.

Menurut dia, penyaluran bantuan jaket pelampung kepada anggota kelompok nelayan itu diharapkan bisa dimanfaatkan oleh para penerima untuk menunjang aktivitas selama di laut.

Saat ini cuaca di sebagian besar wilayah perairan di daerah itu masih belum menentu dan sering terjadi perubahan cuaca secara mendadak yang bisa membahayakan para nelayan saat sedang melaut.

"Bantuan ini merupakan alat keselamatan yang wajib digunakan saat melakukan aktivitas di laut, kami harap mereka sadar pentingnya menjaga keselamatan dan kesehatan diri," katanya.

Selain memberikan bantuan alat keselamatan, pada kesempatan itu para personel Satpolair Polres Bangka Barat juga mengimbau pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah perairan.

Imbauan kepada kelompok nelayan yang disampaikan antara lain agar para nelayan selalu waspada dan berhati-hati saat melaut, memantau perkembangan cuaca dari BMKG, dan pembinaan ketertiban masyarakat.

Sugiyanto juga meminta para nelayan dan warga pesisir agar pada tahun politik ini dapat berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan setempat sehingga terhindar dari kemungkinan terjadinya konflik sosial.

"Sikapi pesta demokrasi lima tahunan ini dengan dewasa dan bijaksana, jangan mudah terpancing isu atau kabar yang belum tentu kebenarannya agar kita bersama-sama terhindar dari potensi konflik yang akan merugikan diri sendiri," katanya.(Ant)

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment