Sahabat.com - Penganiayaan terjadi di wilayah Desa Kadumangu, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor. Seorang warga dianiaya tetangganya menggunakan senjata tajam (sajam).
Kapolsek Babakan Madang Kompol Wahyu Maduransyah Putra mengatakan saat ini polisi masih menyelidiki kejadian itu. Keterangan sementara dari korban, penganiayaan diduga terkait permasalahan meminjam bor.
"Kalau kronologinya itu kan karena masalah minjam bor dari keterangan sementara korban," ujar Wahyu saat, Rabu (1/2/2023).
Peristiwa itu terjadi pada hari Selasa (31/1/2023) malam. Sementara kini, Wahyu masih memprioritaskan kesehatan korban.
"Kita prioritaskan kesehatan korban dulu, takutnya infeksi atau apa, kita kan nggak tahu," kata dia.
Menurutnya, korban mengalami luka di bagian jari. Polisi bakal melakukan pendalaman terhadap kasus tersebut.
"Lukanya di jari, kita lakukan penyelidikan terlebih dahulu dan lakukan pendalaman," tandasnya.
0 Komentar
Kenapa Kekasih Tamara Tega Bunuh Dante? Ini Kata Polisi
Polda Metro Jaya Tangkap Kekasih Artis Tamara Tyasmara
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali akan Diperiksa KPK Setelah Pemilu
Tabrak Prof! Mahfud MD: Saya Setuju Koruptor Dihukum Mati
KPK Periksa Putra SYL Soal Jual Beli Jabatan di Kementan
Polisi Tuntaskan Pemeriksaan Kejiwaan Siskaeee
Terlibat Kasus Narkoba, Polres Bengkulu Tengah Pecat Anggota
Leave a comment